SimpulIndonesia.com, Bulukumba -- Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bulukumba melepas Kontingen kab. Bulukumba untuk mengikuti kemah merdeka toleransi di Pakkatto Kab. Gowa di halaman kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba pada pukul 08.00 (Ahad, 14/08/2022)
Kontingen ini beranggotakan 36 orang, pendampin 10 orang, dan tim official sebanyak 20 orang.
Muhammad Anas bertugas sebagai Kepala Kontingen, H. Arifin Nur bertugas sebagai Penanggung Jawab lapangan.
Acara pelepasan ini dipandu langsung oleh H. Arifin Nur Kepala Sub Bagian TU Kemenag Bulukumba ini memberi semangat kepada kontingen dan memberikan sedikit hiburan yang mengedukasi serta berdoa untuk keselamatan mereka.
“Harapan saya semoga kita selamat berangkat dan selamat kembali , tetap menjaga kerukunan antar agama dan sesama peserta perkemahan’’, harapnya.
Selanjutnya Kepala Kantor Kementerian Agama Bulukumba, H. Muh. Yunus Melepas Kontingen dengan diiringi doa dan berpesan agar selalu menjaga nama baik Bulukumba serta mengingat prinsip atau semboyan budaya bulukumba.
“Saya berharap selama mengikuti kemah, seluruh peserta dapat menjaga nama baik kita sebagai masyarakat Bulukumba. Tegakkan Prinsip Tallang Sipahua , Mali Siparappe dan Malilu Sipakainge”, tutup Kepala Kantor Kementrian Agama Kab. Bulukumba.