Simpulindonesia.com_Bulukumba,- Personil Polsek Kajang, Berhasil mengamankan puluhan jerigen yang berisi BBM jenis Solar di Jalan poros Kajang Sinjai Tepatnya Dusun kanari Desa Mattoanging Kec.Kajang, selasa(06/09/2022)
Peristiwa itu terjadi setelah Kapolsek Kajang AKP Rahman bersama personilnya melakukan pengejaran mobil pick up yang diduga mengangkut bahan bakar bersubsidi Jenis solar berhasil diamankan.
Menurut Kanit Intelkam Polsek Kajang Aipda Misbah mengungkapkan, Pengejaran Mobil Pick up jenis Grand Max waran hitam tersebut berhasil di hentikan di jalan poros Kajang-Sinjai Tepatnya Dusun kanari Desa mattoanging pada pukul 17:30 wita, kemudian Anggota Polsek Kajang langsung melakukan pemeriksaan.
"Personil berhasil meberhentikan mobil tersebut dan melakukan pemeriksaan sehingga ditemukan sebanyak 80 jerigen yang berisikan bahan bakar jenis solar dimana jerigen tersebut berisikan 33 liter sehingga total solar yang diamankan anggota Polsek kajang sebanyak 2640 liter. "pungkas Aipda Misbah
Dari hasil pemeriksaan adapun sopir yang memuat Solar tersebut berinisial AR lelaki berusia 23 tahun beralamat dusun parukku, Desa Batunilamung kec.kajang pekerjaan sopir.
Sopir AR(23) mengaku Bahan bakar Solar tersbut dijemput di kebun karet tanete, adapun mobil yang mengantar Solar tersebut Jenis Pick up Cerry namun tidak kenal dengan sopirnya. Ia juga mengatakan bahwa Solar tersebut merupakan milik Ambo alamat dusun danggarehang,Des Sapanang kecamatan kajang.
"Diketahui AMBO pemilik solar tersebut ini sudah kedua kalinya solarnya diamankan di wilayah Kec.Kajang. dan sekarang sopir bersama dengan mobil serta BBM tersebut sudah diamankan di Polsek Kajang guna untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut."tutupnya.(*)