SimpulIndonesia.com_Bulukumba, Kepala Dinas Kebudayaan dan Kepariwisataan Provinsi Sulawesi Selatan Andi Asriadi Sulaiman melakukan pemantauan langsung ke sejumlah desa wisata yang dinyatakan lolos dalam 75 besar Anugerah Desa Wisata 2023 di Sulawesi Selatan yang berada di 7 kabupaten/kota, termasuk Desa Wisata Andalan Lembanna Kecamatan Bontobahari Kabupaten Bulukumba, Sabtu dan Minggu (1-2 Maret 2023).
Bahkan Kadisbudpar bersama rombongan menginap salah satu tempat di Kawasan Mandalaria Desa Lembanna.
Kadisbudpar Provinsi didampingi Kepala Bidang Destinasi Patarai GS dan sejumlah pejabat lainnya pada minggu pagi, melakukan diskusi dan sharing dengan Kadisparpora Bulukumba, pemerintah desa dan pengelola desa wisata Andalan mengenai kesiapan menghadapi Visitasi Penilai dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Selanjutnya melakukan peninjauan ke beberapa obyek, di dampingi Kadis Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bulukumba H. Daud Kahal, Kepala Desa Lembanna Asfar, Ketua bersama Sekretaris Desa Wisata Andalan Abd. Gaffar dan Nurjayadi, serta pejabat Adyatama Kepariwisataan Disparpora A. Aryono dan Syamsu Rijal.
Sejumlah obyek wisata yang dikunjungi, selain Pantai Mandalaria yang terdapat lokasi pembuatan Perahu Pinisi, juga ke sejumlah tempat yakini Gua Passea, Batu Tongkarayya, dan Tebing Mattoanging.
"Saya hadir disini ingin memastikan kesiapan semua pihak baik pemerintah desa, kelompok sadar wisata, dukungan pemerintah daerah khususnya dinas pariwisata, serta stakeholder lainnya", ujar Asriadi.
"Kebersihan, penataan lokasi dengan berbagai daya tarik melalui informasi dibeberapa tempat, serta keterlibatan masyarakat termasuk produk kerajinan dan kuliner akan sangat penting, demikian pula atraksi budaya", tutur Ibrahim Malik PIC ADWI dari Disbudpar Provinsi menambahkan.