Simpulindonesia.com_Empat lawang - Polres Empat Lawang salurkan 2000 paket sembako dari Polda Sumsel dan yayasan Buddha Tzu Chi untuk masyarakat kurang mampu di Kabupaten Empat Lawang selama 3 (Tiga) hari, Kamis (13/4/2023).
Kapolres Empat Lawang AKBP Helda Prayitno, MM mengatakan, 2000 paket sembako tersebut telah disalurkan kepada masyarakat yang betul-betul membutuhkan.
“Total 2000 paket yang dibagikan dalam kurung waktu 3 hari sudah dibagikan melalui Anggota Bhabinkamtibmas yang ada di Polres Empat Lawang maupun Polsek Rajan menggunakan dengan menggunakan kendaraan dinas baik R2 maupun R4 sehingga di untung dapat mencapai target yang sudah ditentukan.
Semoga pembagian sembako ini dapat membantu masyarakat terkait naiknya harga bahan pangan pada saat bulan suci Ramadan,” ujar Kapolres Empat Lawang AKBP Helda Prayitno, MM
Menurut Kapolres, pembagian sembako ini sebagai kepedulian wujud Polri khususnya Polres Empat Lawang dalam membantu masyarakat yang membutuhkan pada bulan Ramadan.
"Sembako ini sudah kami salurkan bagi masyarakat yang benar-benar membutuhkan. Semoga paket sembako ini dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya," ujarnya.**(j4D)