SIMPULINDONESIA.COM_ BULUKUMBA,- Menjelang tahun politik 2024 DPD PKS Bulukumba laksanakan Rapat Kordinasi (Rakor) di Aula Kantor DPD PKS jl Manggis, Kelurahan Loka Kecamatan Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba.jumat, (28/04/2023)
Melalui Bidang Pemenangan Pemilu dan Pilkada (BP3) DPD PKS Bulukumba menghadirkan Seluruh Bakal Calon legeslatif PKS DPRD Kabupaten Bulukumba Se kabupaten Bulukumba.
Dalam Rapat Koordinasi (Rakor) ini juga dihadirkan Koordinator Dapil se-kabupaten Bulukumba dengan tujuan untuk meningkatkan Semangat dan strategi pemenangan dalam menyambut tahun politik di 2024 mendatang.
Rakor ini juga dihadiri oleh Petinggi Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahterah (PKS) Bulukumba diantaranya, Ketua DPD, Drs. H. Ahmad Saleh, Ketua MPD, Andi Muh.Sabri Mustari, Ketua BP3, Drs. Pasakai,.Msi.
Drs. H. Ahmad Saleh, Ketua DPD PKS Bulukumba dalam sambutannya mengatakan bahwa tahapan pendaftaran Bakal Calon Anggota Dewan (BCAD) sudah masuk di tahapan selanjutnya. Sesuai Instruksi dari KPU mulai tanggal 1 Mei Berkas BCAD sudah di sodorkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bulukumba. Harapannya tentu setelah ditetapkan Sebagai Bakal Caleg, para Bacaleg ini semakin bersemangat dalam bergerak, menghadirkan keceriaan dan senyum dalam setiap gerak silaturahmi ke masyarakat. Begitu juga dengan sruktur partai serta kader PKS, semakin solid dan berkolaborasi di lapangan, sehingga apa yang menjadi target partai, khususnya di Bulukumba tercapai.
Sementara Ketua BP3 Melalui Wakil Ketua BP3 Rais Hamzah Menyampaik Terkait Pemilu 2024, struktur berharap agar setiap Caleg nantinya memiliki kedekatan dengan simpul massa, yakni tokoh yang diyakini memiliki pengaruh ditengah-tengah masyarakat, agar bisa berimbas pada kenaikan suara PKS pada Pemilu 2024 mendatang.
"Tetap berikan yang terbaik untuk masyarakat, serta kuatkan simpul massa untuk bisa mendongkrak suara pada Pemilu mendatang," pungkas wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu dan Pilkada DPD PKS Bulukumba.(Red/Msi)