Gambar : Kepala Desa Rambu Kongga Aripudin Hado saat memimpin rapat koordinasi di Kantor Desa Rambu Kongga Kecamatan Bontoala Kabupaten Konawe. (Foto/Nur).
Simpulindonesia.com__SULTRA,— Pemerintah Desa Rambu Kongga Kecamatan Bondoala Kabupaten Konawe Provinsi Sulawesi Tenggara laksanakan rapat koordinasi, pada Selasa malam (20/06/2023).
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kinerja pelayanan masyarakat dan mengevaluasi kinerja lingkup pemerintahan desa Rambu Kongga.
Bukan hanya itu, kegiatan ini pun dirangkaikan dengan evaluasi realisasi penggunaan dana desa Tahun Anggaran 2023.
Semenjak menjabat sebagai Kepala Desa Rambu Kongga, Aripudin Hado dikenal sebagai pemimpin yang transparan dalam mengelola dana desa Rambu Kongga.
Gambar : Istimewa (Foto/Nur).
Menurut Aripudin Hado, kegiatan rapat koordinasi ini dilakukan rutin setiap tiga bulan sekali.
“Ini kegiatan rutin dilakukan sebagai bentuk transparan di pemerintahan desa Rambu Kongga dan untuk mengevaluasi kinerja perangkat desa serta kader desa Rambu Kongga,”Kata Aripudin Hado.
Aripudin Hado juga mengucapkan terima kasih kepada para kader dan perangkat desa Rambu Kongga.
“Saya selaku kepala desa Rambu Kongga mengucapkan banyak terima kasih atas kerja keras para perangkat dan kader yang telah bekerja dengan baik dalam melayani masyarakat, tapi saya meminta untuk lebih meningkatkan kinerja dalam pelayanan masyarakat dan memaksimalkan visi dan misi selama enam tahun kedepan,”Ujarnya.
Soal pajak pun turut dibebaskan dimasa kepemimpinan Aripudin Hado sebagai kepala desa Rambu Kongga.
“Soal pajak seluruh yang mendapatkan SK dari saya selaku kepala desa, itu dibebask dan untuk masyarakat satu kartu keluarga kita bebaskan satu pajak,”Tutur Aripudin Hado.
Dalam rapat pun Aripudin Hado membeberkan bahwa Bantuan Langsung Tunai (BLT) tidak dipotong.
“Kalau Bantuan Langsung Tunai (BLT) itu tidak ada potong apapun dan langsung diberikan kepada masyarakat,”Tegas Aripudin Hado.
Pada masa kepemimpinan Aripudin Hado keterbukaan kepada masyarakat diketahui akan terus dikedepankan, bukan hanya soal anggaran dana desa melainkan kinerja kader pun menjadi atensi seriusnya.
Selain kegiatan evaluasi kinerja rapat koordinasi ini juga dirangkaikan dengan penerimaan honor perangkat dan kader di Desa Rambu Kongga.
Aripudin Hado juga mengingatkan dalam pengelolaan anggaran dana desa untuk tetap berhati-hati.
“Saya ingatkan kembali untuk pengelolaan dana desa yang kita tahu itu kan uang negara jadi kita semua harus berhati-hati ini tanggung jawab kita bersama,”Tambah Aripudin Hado.
Diketahui kegiatan ini dihadiri Babinsa Koramil Sampara, Bhabinkamtibmas Polsek Bondoala, Ketua BPD Desa Rambu Kongga, Wakil dan Sekertaris BPD, Anggota BPD Desa Rambu Kongga, Kepala Seksi Desa Rambu Kongga, Kepala Urusan Desa Rambu Kongga, Kepala Dusun serta Ketua RT Desa Rambu Kongga, Tonomotuo dan Pabitara, Imam Desa, Imam Masjid dan Guru TPQ, Ketua dan Pengurus Majelis Taklim, Kader Posyandu, serta Kader BKKBN dan Pokja TP-PKK.(Nur).