Gambar : Penerimaan dana Corporate Social Reponsibility (CSR) PT Agung Bumi Karsa di Kantor Lurah Petoaha Kecamatan Nambo. (Foto/Nur).
SimpulIndonesia.com__SULTRA,— Aliansi Masyarakat Petoaha Melawan (Alarm) bersama Tamalaki Pobende Wonua DPC Nambo terima Corporate Social Responsibility (CSR) PT Agung Bumi Karsa (ABK), Sabtu (15/07/2023).
Kegiatan tersebut dilakukan di Kantor Lurah Petoaha Kecamatan Nambo Kota Kendari.
Dalam kegiatan penerimaan CSR secara simbolis dihadiri Management PT Agung Bumi Karas, Kapolsek Abeli, Camat Nambo, Lurah Petoaha, Babinsa, serta Bhabinkamtibmas.
Sebelumnya diketahui masyarakat petoaha diketahui melakukan aksi unjuk rasa dan aksi protes kepada pihak PT Agung Bumi Karsa.
Pihak management PT Agung Bumi Karsa menyerahkan anggaran CSR kepeda lurah petoaha dan selanjutnya diserahkan kepada koordinator masyarakat petoaha yakni Haslan.
Gambar : Penanda tanganan Memorandum of Understanding (MOU) warga kelurahan petoaha dan PT Agung Bumi Karsa disaksikan Kapolsek Abeli, Camat Nambo dan Lurah Petoaha. (Foto/Nur).
Sebagai koordintor masyarakat Haslan H.S mengucapkan apsresiasi serta terima kasih kepada pihak PT Agung Bumi Karsa.
“Kami ucapkan banyak terima kasih serta apresiasi setinggi-tingginya kepada pihak PT Agung Bumi Karsa, atas teralisasinya apa yang menjadi tuntutan dari masyarakat petoaha khususnya lorong Maleo,”Kata Haslan H.S kepada tim SimpulIndonesia.com.
Haslan juga akan merealisasikan apa yang menjadi kebutuhan pokok masyarakat yang ada di lorong maleo kelurahan petoaha.
“Ada beberapa poin yang harus kami prioritaskan bagi masyrakat seperti sumur bor, tower air dan kesehatan gratis, hal ini akan terus dijalankan dengan anggaran CSR dari PT Agung Bumi Karsa,”Ujarnya.
Camat Nambo Harlin Habir, S.Ip mengatakan dalam sambutannya bahwa mari saling bersinergi dan membangun kebersamaan.
“Setelah kegiatan ini kami berharap mudah-mudahan sudah tidak ada riak antara masyarakat dan PT Agung Bumi Karsa, mari menjaga kebersamaan dan keamanan daerah kita ini,”Jelas Harlin Habir.
Harlin Habir juga berharap CSR yang diterima dapat bermanfaat bagi masyarakat kelurahan petoaha.
“Mudah-mudahan apa yang menjadi kesepakatan dan CSR yang diserahkan kami berharap betul-betul dimanfaatkan sesuai dengan harapan masyarakat yang ada di kelurahan petoaha,”Harap Harlin Habir.(Nur).