-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Iklan

Jangan Golput! Harapan Ketua IMJ Bahasa Inggris UMB Dalam Pemilihan Ketua Baru Pasca Pembukaan MUBES

Isnin, 11 September 2023 | 2:01 PTG WIB | 0 Views Last Updated 2023-09-11T07:01:38Z

 


BULUKUMBA - Perguruan Tinggi merupakan wadah penting bagi perkembangan generasi muda yang penuh potensi. Di tengah semangat pembelajaran dan keterlibatan aktif dalam organisasi kampus, Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris (IMJ) Universitas Muhammadiyah Bulukumba tengah mengadakan kontestasi pemilihan ketua baru (Senin, 11 September 20023).


(Kami berkesempatan untuk berbicara dengan Edwin, Ketua Ikatan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris UMB untuk menggali informasi seputar kontestasi ini pasca Musyawarah Besar IMJ di hari Sabtu, 09 September 2023).


"Nama saya Edwin, Ketua Ikatan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris," ujar Edwin ketika kami memintanya untuk memperkenalkan diri.


"Alhamdulillah, kami baru saja melakukan pembukaan Musyawarah Besar IMJ kemarin, karena adanya kegiatan yang bersamaan dengan pihak ormawa kampus maka Mubes kami akan diundur hingga pada hari Selasa (12/0/23). Di hari Selasa ini, kami baru akan melakukan komisi 1 sampai dengan 2," ungkapnya.


Kami juga tertarik untuk mengetahui siapa saja calon Ketua IMJ Bahasa Inggris yang akan bersaing dalam pemilihan ini. Edwin dengan bangga memaparkan siapa saja calon tersebut dan sedikit latar belakang mereka.



"Calon Ketua yang sedang mencalonkan sampai hari ini ada dua orang dari angkatan yang sama, yaitu angkatan 2021. Mereka berdua adalah salah satu pengurus terbaik yang ada di Ikatan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris. Salah satunya adalah Wahdania Nur Alif, yang menjabat sebagai Ketua Divisi Advokasi dan Dhiya Lailatul Islami, yang menjabat sebagai Wakil Sekretaris Umum saya di pengurus 2022/2023," terangnya.


Kami juga berbicara mengenai harapan dari event pemilihan ini. Edwin berharap semoga pemilihan ini bisa berjalan dengan lancar dan tidak ada yang membuang suaranya atau golput. Karena di momen ini menurutnya akan melihat bagaimana IMJ Pendidikan Bahasa Inggris bisa berkembang nantinya.



"Pesan saya, jaga nama baik Ikatan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris! Kembangkan apa yang kurang di kepengurusan periode yang lalu, berikan yang terbaik untuk pendidikan Bahasa Inggris. Jangan mudah lelah, jangan cepat menyerah," ungkapnya.


"Saya sangat berharap kedepannya IMJ Pendidikan Bahasa Inggris bisa lebih baik lagi. Mudah mudahan yang terpilih bukanlah orang yang memiliki kepentingan tersendiri, tapi memiliki niat yang baik untuk kepentingan Ikatan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris di periode 2023/2024," Pungkasnya.



Laporan : Ahmad Robbani

IKLAN



×
Berita Terbaru Update