-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Iklan

Semangat Demokrasi Pelajar : Troubleshooting SMKN 3 Bulukumba Sukseskan Mubes dan Pemilihan Ketua Umum Menjelang Pemilu!

Isnin, 22 Januari 2024 | 12:12 PTG WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-22T05:12:15Z

 


BULUKUMBA - Momentum awal tahun disaat peserta didik kembali menjalankan rutinitas sekolah, Troubleshooting sukses menjalankan demokrasi eskulnya di pekan politik tahun 2024.


Eskul IT yang lahir di SMKN 3 Bulukumba itu sukses menggelar Musyawarah Besar da Pemilihan Ketua Umum dengan partisipasi aktif 79 peserta dari 131 anggota yang terdaftar.



Kegiatan dilaksanakan pada hari sabtu dan ahad, 20-21 januari 2024. Panitia Mubes dan Pemilu terdiri dari :


- Ketua Panitia : Nur Aulya

- Sekretaris : Dewi Aulia Putri dan Amisha

- Bendahara : Rina dan Nurul Hikmah

- Pembina : Pak Sukri S.Kom

- Pendamping : Nurhikmah S.Kom



Melalui laporan Nabila Ulya Ramli, salah satu pengurus eskul TS, tujuan utama kegiatan ini untuk membahas ADRT dan ART tahun 2022/2023 sekaligus melakukan pemilihan Ketua Umum organisasi dan jajarannya.


"Kami berharap melalui kegiatan ini, Troubleshooting SMKN 3 Bulukumba semakin solid dan berkembang. Pemilihan Ketua Umum menjadi momentum penting untuk melanjutkan perjalanan organisasi," ujar Nur Aulya selaku ketua panitia.


Presentasi Modul, Games penguatan, Pengesahan keanggotaan sesuai angkatan, Mubes, Pemaparan Visi Miisi, hingga tanya jawab calon ketua sukses memeriahkan pemilu organisasi.




Melalui momentum pemilu Troubleshooting, keluarlah nama Dimas Dwi Aldiansyah dari kelas XI TKJ sebagaj Ketua Umum terpilih bersama dengan wakilnya, Syahda Maulidia juga dari kelas XI TKJ.


"Harapan kami, semoga Ketua baru Troubleshooting SMKN 3 Bulukumba dapat memajukan eskul ke depan dan mampu mengemban amanah," ujar Nabila Ulya Ramli.




Laporan : Ahmad Robbani BTKR.

Editorial : Ahmad Robbani BTKR.

Fotografer : Panitia Mubes TS SMKN 3

IKLAN

×
Berita Terbaru Update