SimpulIndonesia.com__KENDARI,— Pasangan Aksan Jaya Putra dan Andi Sulolipu resmi diberikan B1KWK oleh DPP Partai Golkar setelah melalui drama panjang. Pada senin, (26/8/2024).
Diketahui perubahan surat dalam bentuk B1KWK terjadi pasca Bahlil Lahadalia terpilih secara aklamasi dalam Munaslub Partai Golkar yang baru saja digelar 21 Agustus 2024.
Dalam kesempatan ini, Ketua Tim Kemenangan Millenial AJP-ASLI, Abdul Hadi Jamal atau kerap disap Dede membenarkan terkait penyerahan B1KWK ini.
Hal ini berdasarkan edaran yang didapat dari grup WhatsApp Golkar Sulawesi Tenggara (Sultra) dan disiarkan juga secara langsung di akun Instagram pribadi milik Aksan Jaya Putra (AJP).
“Alhamdulillah dinamika Partai Golkar telah selesai pada keputusan untuk menyerahkan B1KWK kepada kader murni,” Katanya kepada Tim SimpulIndonesia.com.
Selain itu, Dede juga mengajak kepada seluruh kaum muda di Kota Kendari untuk bersama-sama kita memenangkan AJP-ASLI dalam kontestasi Pilwali Kota Kendari 2024-2029.
Menurutnya, pasangan AJP-ASLI yang paling pas untuk Kota Kendari, karena memiliki Kapasitas dan Kapabilitas yang mumpuni.
“Rekam jejak dari pasangan AJP-ASLI tak perlu diragukan lagi. Pak Aksan Jaya Putra sendiri sudah terpilih 2 periode di DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara (2019-2024) (2024-2029) dan bapak Andi Sulolipu terpilih menjadi anggota DPRD Kota Kendari periode 2019-2024 Fraksi PDIP,”Jelasnya.
Ia menegaskan bahwa pasangan Siska Karina Imran (SKI) dan Sudirman harus segera mencopot atribut kampanye yang menyertakan Partai Golkar.
“Oleh karenanya saya menghimbau kepada pasangan SKI-SUDIRMAN untuk segera mencopot segala atribut kampanye yang menyertakan Partai Golkar karena telah diterbitkan B1KWK oleh Ketua Umum yg baru,” Tegasnya.
Sampai berita ini ditayangkan belum ada konfirmasi dari pihak terkait, tim SimpulIndonesia.com masih berupaya lakukan konfirmasi.(Andi/Nur).